🍀Membangkitkan Fitrah Seksualitas untuk Mencegah Kekerasan Seksual pada Anak🍀

🔖Resume - Kelompok 5

 

 

🍁Beberapa hal yg bisa diajarkan pada anak di rumah agar dapat berkata tidak adalah :
1. Latih anak untuk bercerita, berbicara secara percaya diri, menyampaikan pendapatnya. Jangan disela/dipotong sebelum ia menyelesaikan kalimat-kalimatnya.

2. Latih anak untuk mau mengoreksi siapa pun yang ada di rumah, baik kakak, ibu, ataupun ayah. Sebagai konsekuensinya, ingatkan anak untuk juga mau dikoreksi bila salah.

3. *Repetisi*

🍁Sedangkan dalam hal menjaga pandangan dapat mulai dilatihnya dengan sedini mungkin menanamkan nilai nilai agama.
Sebagai contoh penerapannya pada  anak (umur 2 tahun) seperti
- membiasakannya untuk memakai legging bukan celana pendek meski di dalam rumah
- memakai jilbab saat keluar rumah
- saat memakai baju selepas mandi harus di kamar
- ayahnya tidak mencium bagian mulut
- sebisa mungkin mandi tidak dengan ayahnya
- tidak memegang area genital
🍁Selalu dampingi anak kemanapun saat pergi apalagi anak yang belum aqil baligh.

Keluarga yang dapat menjadi penyebab terjadinya kekerasan seksual dikarenakan tidak atau kurang menerapkan nilai-nilai keimanan kepada anak, apa yang bisa dilakukan  dan mana yang tidak.
Dalam agama islam salah satu cara untuk mencegah terjadinya penyimpangan atau kekerasan seksual  diantaranya, Islam mewajibkan baik pria maupun wanita untuk menundukkan pandangan. Allah Swt. berfirman: “Katakanlah kepada orang laki-laki yang beriman: Hendaklah mereka menahan pandanganya, dan memelihara kemaluannya; yang demikian itu adalah lebih suci bagi mereka, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang mereka perbuat. Katakanlah kepada wanita yang beriman: “Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan kemaluannya, dan janganlah mereka menampakkan perhiasannya, kecuali yang (biasa) nampak dari padanya….” (TQS An-Nur :30-31)

Islam juga memerintahkan untuk menutup aurat dan mengenakan pakaian secara sempurna. “…dan janganlah mereka menampakkan perhiasannya, kecuali yang (biasa) nampak dari padanya. Dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung kedadanya…” (TQS An-Nur:31)

“Hai Nabi, katakanlah kepada isteri-isterimu, anak-anak perempuanmu dan isteri-isteri orang mukmin: “Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka.” Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak di ganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.” (TQS al-Ahzab :59)

Selain membiasakan menutup aurat, dapat juga kita perhatukan teman bermain anak dan selalu dalam pengontrolan.

Anak dapat belajar bersikap TEGAS, JUDES, bahkan BERBOHONG  jika  merasa tidak nyaman bisa menolak bahkan bisa menjadi manipulatif saat ada orang asing atau orang yg berbuat tidak nyaman padanya. Ajari agar anak bisa menolak dengan tegas dan bisa berbohong untuk menghindari terjadinya kekerasan seksual.
Contoh berbohong agar dapat segera pergi dari lokasi tersebut (menghinda), misalnya maaf om sy sudah ditunggu sama ibu saya..padahal dia hanya sendiri saat itu.
🍀🍀🍀🍀🍀🍀🍀🍀🍀🍀🍀
#fitrahsexualitas
#learningbyteaching
#bundasayanglevel11
#InstitutIbuProfesional

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kumpulan Artikel Jadul Balita Kita Majalah Ayah Bunda

Cerita Pagi Bunda Sayang